Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Musrenbang RKPD 2025 di Lambandia, Fokus pada Optimalisasi Kebijakan Operasional Gemas Koltim

Thursday 22 February 2024 | February 22, 2024 WIB Last Updated 2024-02-22T11:20:23Z

Wakili Bupati, Asisten I Kolaka Timur, Arisman, SE, serahkan dokumen kepada Camat Lambandia.

KOLTIM - TRANSJURNAL.com -
Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) untuk tahun anggaran 2025 telah berlangsung di Aula Kantor Desa Lowa, Kecamatan Lambandia, pada Rabu (21/2/2024). 


Kegiatan ini mengusung tema "Optimalisasi Kebijakan Operasional Gemas Koltim dalam Keberlanjutan Kebijakan Pembangunan Daerah" dan dihadiri oleh perwakilan pemerintah daerah, termasuk Asisten 1, Staf Ahli, Kepala Bapedda Litbang, serta Forkopimda. Hadir juga Kepala OPD, Kabag, Danramil, Kapolsek, Camat Lambandia, Kepala Desa se-Kecamatan Lambandia, serta tokoh masyarakat setempat.


Musrenbang RKPD 2025 ini merupakan bagian dari serangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan di berbagai kecamatan se-Kabupaten Kolaka Timur, termasuk Aere, Ueesi, Uluiwoi, Mowewe, dan Tinondo dalam beberapa minggu terakhir. 



Kegiatan ini bertujuan untuk membahas dan menyepakati program kegiatan prioritas yang akan diintegrasikan dengan prioritas pembangunan daerah.


Bupati Kolaka Timur, dalam hal ini diwakili oleh Asisten 1, membuka langsung kegiatan tersebut. Dalam sambutannya, Asisten 1 menekankan pentingnya optimalisasi kebijakan operasional Gemas Koltim dalam upaya mewujudkan pembangunan daerah yang berkelanjutan. 


"Melalui Musrenbang ini, kita dapat menentukan langkah-langkah strategis untuk menangani program kegiatan prioritas, yang akan membawa dampak positif bagi masyarakat di Kecamatan Lambandia dan Kabupaten Kolaka Timur secara keseluruhan," ujarnya.



Salah satu momen penting dalam kegiatan ini adalah penandatanganan berita acara dan penyerahan dokumen Buku Kecamatan Dalam Angka Tahun 2023 oleh Asisten 1 kepada Camat Lambandia. 


Dokumen ini diharapkan dapat menjadi acuan dalam perencanaan dan pelaksanaan program pembangunan di masa mendatang.


Kegiatan Musrenbang RKPD 2025 di Kecamatan Lambandia ini diharapkan dapat menghasilkan usulan program kegiatan yang tidak hanya sesuai dengan kebutuhan masyarakat setempat tetapi juga sejalan dengan tujuan pembangunan jangka panjang Kabupaten Kolaka Timur. 


Ini merupakan langkah konkrit dalam mewujudkan visi dan misi Kabupaten Kolaka Timur untuk menjadi lebih maju dan sejahtera. (Dsk)


Editor : Epin 

×
Berita Terbaru Update