![]() |
KOLTIM - TRANSJURNAL.com - Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka Timur terus memperkuat langkah reformasi birokrasi demi meningkatkan kualitas pelayanan publik. Salah satu upaya strategis yang dilakukan yakni melalui kunjungan studi tiru dan office tour ke Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka.
Kegiatan tersebut merupakan bagian dari pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Tertib Administrasi Berintegritas (WTAB) sebagai fondasi awal untuk meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).
Kunjungan ini dilatarbelakangi oleh komitmen Kantor Pertanahan Kolaka Timur untuk melakukan pembenahan internal secara berkelanjutan melalui pembelajaran langsung dari satuan kerja yang dinilai telah berhasil menerapkan tata kelola pemerintahan yang tertib, transparan, dan akuntabel. Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka dipilih sebagai lokus studi tiru karena dinilai memiliki kemajuan signifikan dalam penerapan sistem administrasi dan inovasi pelayanan publik.
Rombongan Kantor Pertanahan Kolaka Timur disambut langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka beserta jajaran pimpinan dan pegawai. Kegiatan diawali dengan pemaparan kebijakan strategis dan tahapan pembangunan Zona Integritas, termasuk langkah-langkah konkret dalam membangun budaya kerja berintegritas, tantangan yang dihadapi, hingga strategi penyelesaiannya.
Selanjutnya, peserta mengikuti office tour untuk meninjau langsung tata ruang pelayanan, alur proses administrasi pertanahan, pemanfaatan teknologi informasi, serta sarana dan prasarana pendukung pelayanan publik. Dalam kesempatan tersebut, rombongan juga mempelajari penerapan standar pelayanan, pengelolaan arsip dan dokumen, serta mekanisme pengawasan internal yang diterapkan.
Kegiatan studi tiru ini juga menjadi wadah diskusi interaktif dan pertukaran pengalaman antarpersonel. Berbagai inovasi pelayanan, komitmen pimpinan, serta peran aktif seluruh pegawai dalam menjaga integritas organisasi menjadi poin penting yang menginspirasi Kantor Pertanahan Kolaka Timur untuk terus melakukan penguatan internal.
Melalui kunjungan ini, Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka Timur berharap dapat mengadopsi dan menyesuaikan praktik-praktik baik yang telah diterapkan Kantor Pertanahan Kabupaten Kolaka guna mempercepat pembangunan Zona Integritas di lingkungan kerjanya.
Ke depan, kegiatan ini diharapkan mampu mendorong terwujudnya pelayanan pertanahan yang semakin akuntabel, transparan, profesional, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat. Dengan komitmen bersama dan semangat perubahan berkelanjutan, Kantor Pertanahan Kolaka Timur optimistis dapat menghadirkan layanan pertanahan yang bersih dan terpercaya.
Editor Redaksi
